Senin, 02 Mei 2011

KIMIA ORGANIK

1. Kenapa air kapur menjadi keruh jika di tiupkan udara pernapasan kedalamnya?
         karena air kapur Ca(OH)2 merupakan basa dengan kekuatan sedang yang terbentuk dari H2O. jika ditiupkan hasil udara pernapasan (CO2) maka akan terjadi suatu reaksi.
  
     reaksi yang seperti apa yang akan terjadi??

2. Mengapa hujan asam dapat meningkatkan keasaman tanah dan air pada permukaan?
         karena hujan asam terjadi akibat belerang atau sulfur yang pengotor dalam bahan bakar fosil serta nitrogen diudara yang bereaksi dengan oksigen membentuk sulfur dioksida dan nitrogen oksida berdifusi keatmosfer dan bereaksi dengan air untuk membentuk asam sulfat dan asam nitrat yang mudah larut sehingga jatuh bersama air hujan.


      bagaimana bahan bakar fosil itu bisa membentuk belereng atau sulfur yang disebut sebgai pengotor?


 3. Bagaimana protein atau kasein susu bisa mengendap bila diberi cuka?
         Dengan adanya penambahan asam cuka yang bertujuan untuk mengatur kadar keasaman. asam cuka (CH3COOH) akan menaikkan kadar keasaman atau pH dari susu sehingga protein akan mengendap pada pH yang rendah.
   
            kenapa cuka bisa mengatur kadar keasaman?

4.  Mengapa Soft Drink bisa membersihkan karat?
          karena tingkat keasaman atau pH rata-rata dari soft drink adalah 3,4 dan ini sangat tinggi sehingga tingkat keasaman bisa membersihkan karat pada alat dan kotoran pada keramik oleh asam dan segala bahan campuran yang ada pada soft drink.

                Apakah Soft Drink bisa meningkatkan asam lambung dalam tubuh kita?

5. Mengapa sebagian besar produksi soda kaustik dan klorin banyak berasal dari elektrolisis larutan garam?
           Karena dalam elektrolisis larutan NaCl pada anode menghasilkan gas klorin (Cl2) dan pada katode dihasilkan NaOH dan gas hidrogen (H2)

                 mengapa pada katode NaCl bisa menghasilkan hidrogen?